Bahaya rokok
dan dampak rokok bagi kesehatan memang sudah dicantumkan dalam
bungkus rokok yang dijual di pasaran. Hampir
setiap perokok pada dasarnya sudah mengetahui beberapa bahaya yang bisa
disebabkan oleh rokok. Merokok dapat membahayakan hampir semua organ
tubuh dan akan menimbulkan berbagai penyakit yang tentunya dapat memengaruhi
kesehatan perokok secara umum. Dengan berhenti melakukan kebiasaan merokok,
manfaatnya dapat dirasakan secara langsung maupun dalam jangka panjang. Beberapa
bahaya yang sudah tertera mulai dari penyakit jantung hingga disebutkan juga
dapat menyebabkan kematian tetap tidak membuat para perokok apalagi mereka yang
sudah termasuk perokok akut tidak bergeming.
Tahukah
anda, jika jumlah kematian yang di akibatkan oleh rokok mencapai kurang lebih
239.000 kematian? Angka ini hampir sama dengan jumlah kematian yang diakibatkan
oleh tsunami Aceh pada tahun 2004. Besarnya bahaya merokok sebenarnya sudah
disadari oleh para perokok, hal ini karena pada setiap bungkus rokok terdapat
peringatan mengenai bahaya yang ditimbulkan dari merokok. Tetapi, hal tersebut
sering kali kuatnya ketergantungan terhadap rokok bagi perokok yang dapat
membuat tidak mau berhenti untuk menghisapnya.
Kandungan Berbahaya di Dalam Rokok
Kandungan Berbahaya di Dalam Rokok
1. Acetone,
zat yang biasa ditemukan di dalam pembersih kuku.
2. Acetic
Acid, zat yang biasa digunakan dalam pewarna rambut.
3. Amonia,
zat yang digunakan untuk pembersih rumah.
4. Arsenic,
zat yang digunakan untuk racun tikus.
5. Butane,
digunakan untuk pembuatan cairan pemutih
6. Benzene,
ditemukan di dalam produksi karet
7. Formaldehyde,
sebagai zat yang digunakan dalam proses pembalseman.
8. Carbon
Monoxide, gas yang dihasilkan dari proses pembakaran.
9. Cadmium,
sebagai komponen aktif di dalam baterai
10. Methanol,
bahan bakar utama roket.
11. Toluene,
digunakan untuk membuat cat.
12. Lead,
digunakan pada komposisi pembuat baterai.
13. Nicotine,
digunakan sebagai insektisida.
14. Hexamine,
ditemukan pada cairan untuk menyalakan arang.
15. Naphthalene,
bahan yang digunakan untuk membuat kapur barus.
16. Tar,
bahan baku aspal.
Tahukah anda
berapa total jumlah seluruh penyakit yang bisa dialami manusia di dunia?
Merokok bisa menjadi penyebab dari hampir sebagian besar penyakit tersebut
khususnya terkena kanker. Anda tidak menyadari bahwa penyakit kanker sebagian
besar disebabkan oleh rokok.
Antara Lain :
1.
Kanker Payudara
2.
Kanker Serviks
3. Kanker
pankreas
4.
Kanker bronkus
5. Kanker
kandung kemih
6. Kanker
darah
7.
Kanker usus
8.
Kanker lidah
9.
Kanker esophagus
10.
Kanker ginjal
11.
Kanker laring
12.
Kanker liver
13. Kanker
Orofaring
14.
Kanker Perut
15.
Kanker trachea
Berikut ini
beberapa bahaya merokok yang dapat saya sajikan yang mengancam kesehatan Anda,
antara lain :
1. Gangguan Pernafasan
Bahaya
merokok dapat meningkatkan resiko kematian karena penyakit paru-paru yang
kronis sampai 10 kali lipat. Sekitar 90% kematian karena penyakit paru-paru
kronis disebabkan karena merokok.
2. Resiko Penyakit Stroke
2. Resiko Penyakit Stroke
Menurut
penelitian, resiko penyakit stroke meningkat dua kali hingga empat kali lehib
tinggi pada seorang perokok dibandingkan pada mereka yang tidak merokok.
Penyakit stroke ini merupakan salah satu penyebab tertinggi banyak kematian di
dunia. Stroke terjadi apabila aliran darah di otak mengalami pembekuan yang
disebabkan zat-zat yang menjadi kandungan rokok. Jika terus berlanjut, darah
yang membeku ini selanjutnya bisa menyebabkan seseorang mengalami stroke.
Karena aliran darah yang membeku ini akan menghalangi aliran darah di otak.
3. Kanker
Merokok
dapat menyebabkan sekitar 90% kematian akibat kanker paru-paru pada pria serta
80% pada wanita. Resiko kematian karena faktor kanker paru-paru dapat 23 kali
lebih tinggi pada pria perokok dan 13 kali lebih tinggi pada wanita yang
merokok dibandingkan pada mereka yang bukan tidak merokok. Pada sebuah riset
menunjukkan bahwa bukan perokok yang tinggal bersama perokok memiliki resiko
24% lebih tinggi untuk terkena penyakit kanker paru-paru dibandingkan bukan
perokok pada umumnya. Bahaya merokok juga dapat menyebabkan kanker kantung
kencing, ginjal, faring, esopagus, rongga mulut, serviks, pita suara, pankreas,
dan perut.
4. Mengganggu Aliran Darah
4. Mengganggu Aliran Darah
Nikotin
dan zat-zat lainnya yang memiliki sifat membahayakan bagi tubuh dapat menjadi
penyebab kerusakan pada pembuluh darah. Jika zat-zat dari rokok tersebut masuk
ke dalam tubuh, kerusakan pada pembuluh darah akan mengakibatkan pembuluh darah
menebal dan menjadi lebih sempit sehingga dapat menyumbat aliran darah. Penyumbatan
aliran darah inilah yang nantinya akan mengakibatkan penyakit-penyakit lain
yang berhubungan dengan organ kardiovaskular. Bahkan, aliran darah menuju
organ-organ tubuh yang memiliki fungsi primer dalam tubuh dapat juga
terhalangi. Selain penyumbatan aliran darah, darah juga dapat membeku. Bila
terjadi hal seperti ini, dampak fatal yaitu kematian bisa saja terjadi.
5. Penyakit jantung
Merokok
dapat menimbulkan aterosklerosis atau terjadi pengerasan pada pembuluh darah.
Kondisi seperti ini merupakan penumpukan zat lemak pada arteri, lemak dan plak
memblok aliran darah serta dapat membuat penyempitan pembuluh darah. Hal ini
yang dapat menyebabkan penyakit jantung. Jantung dipaksa untuk bekerja lebih
keras dan tekanan ekstra yang pada akhirnya menyebabkan angina atau nyeri dada.
Jika salah satu arteri atau bahkan lebih menjadi benar-benar terblokir,
serangan jantung mungkin dapat terjadi.
6. Penyakit Paru-paru
6. Penyakit Paru-paru
Resiko
terserang penyakit paru-paru dapat meningkat pada seorang perokok. Merokok
seperti diketahui sama saja seorang perokok menghirup zat-zat berbahaya dan
secara sengaja ‘memasukan’ zat-zat berbahaya tersebut kedalam tubuh. Dalam hal
ini paru-paru adalah organ yang berkaitan dengan aktifitas merokok seseorang.
Masuknya zat-zat berbahaya di dalam rokok akan memilki dampak yang sangat
berbahaya pula pada paru-paru. Penyakit paru-paru terjadi diakibatkan karena
kerusakan yang terjadi pada sistem aliran udara di dalam paru-paru dan dalam
beberapa kasus, kantung-kantung udara bisa terbentuk di dalam paru-paru seorang
perokok.
7. Gangguan Janin
Kebiasaan
merokok juga akan berdampak buruk terhadap kesehatan reproduksi dan janin yang
terdapat dalam kandungan, termasuk kemandulan, keguguran, kematian janin, bayi
lahir dengan berat badan rendah, serta sindrom kematian mendadak bayi.
8. Menyebabkab Bayi Lahir Cacat
Bagi
setiap orang yang sudah menikah, memiliki seorang bayi merupakan satu hal yang
paling ditunggu. Tentu setiap pasangan menginginkan bayi yang sempurna. Untuk
itu, jika anda menginginkan bayi yang sempurna seluruh anggota tubuhnya, jangan
merokok. Ini karena merokok akan sangat membahayakan kesehatan si bayi. Selain
itu, ibu yang sedang mengandung bisa kehilangan bayi di dalam kandungannya. Dan
ini juga bisa disebabkan oleh rokok.
9. Menyebabkan Kebutaan
Bahaya
merokok dapat meningkatkan resiko degenerasi makula yaitu penyebab kebutaan
yang dialami pada orang tua. Dalam studi yg diterbitkan 'Archives of
Ophthalmology' orang yang merokok 4 kali lebih mungkin dibandingkan dengan
orang-orang yang bukan perokok untuk mengembangkan degenerasi makula, yangg
merusak makula, pusat retina, serta dapat menghancurkan penglihatan sentral
tajam.
10. Penyakit Mulut
10. Penyakit Mulut
Pasti
anda pernah mengobrol dengan seorang perokok bukan? Tidak jarang bau mulut
tercium di hidung anda. Ya, seorang perokok dapat mengalami penyakit mulut
bahkan gigi dan salah satunya adalah bau mulut ini.
11. Berbahaya Pada Sistem Reproduksi
Pada Pria
Impotensi
adalah masalah yang banyak dialami kaum pria. Salah satu penyebab dari
impotensi ini adalah merokok. Dan pada pria, merokok bisa berpengaruh pada
produksi sperma pria. Sehingga, hal ini akan sangat mempengaruhi kesuburan pria
perokok tersebut.
12. Menyebabkan Radang Sendi
Radang
sendi atau dikenal dalam bahasa medis dengan istilah Rheumatoid Arthritis dapat
disebabkan oleh merokok. Pada keadaan seperti ini seorang perokok mengalami
kurang kekebalan tubuh.
13. Menyebabkan Asma
Jika
anda menderita penyakit asma, jangan pernah coba-coba merokok. Merokok yang
artinya anda menghirup zat-zat berbahaya bisa mendorong penyakit asma anda
sehingga menjadi kambuh. Tembakau sebagai bahan utama rokok akan membuat
penyakit asma lebih parah.
14. Diabetes
Kebiasaan
merokok dapat meningkatkan resiko terkena diabetes ungkap Menurut
Cleveland Clinic,. Bahaya rokok juga menyebabkan komplikasi dari diabetes,
seperti penyakit jantung, penyakit mata , stroke, penyakit ginjal,
penyakit pembuluh darah, dan masalah kaki.
15. Kematian Usia Dini
Tidak
bisa dipungkiri bahwa beberapa penyakit yang disebabkan oleh merokok dapat
membuat anda lebih dini bertemu dengan AKHIRAT. Riset telah membuktikan bahwa
seorang perokok memiliki rentan usia yang lebih pendek dibandingkan yang non
perokok.
16. Menyebabkan Penuaan Dini
Bagi
perokok akan lebih mudah mendapatkan keriput dari mereka yang tidak merokok.
Ini karena merokok akan mengganggu jaringan pada kulit.
17. Menyebabkan Menurunnya Kualitas
Tidur
Sebuah
penelitian di Johns Hopkins menemukan seorang perokok selalu merasa kurang
dalam tidurnya. Si perokok merasa dirinya tidak tidur nyenyak. Dalam penelitian
tersebut dinyatakan jika penyebab dari menurunnya kualitas tidur ini adalah
sifat dari zat nicotine yang terkandung di dalam rokok. Menurunnya kualitas
tidur akan berdampak pula pada kualitas hidup anda.
18. Menyebabkan Kuku Menguning
Pada
orang-orang yang merokok, anda bisa melihat kuku-kuku mereka memiliki warna
yang kuning. Ini menandakan kandungan rokok sudah berdampak pada bagian tangan.
Dan lebih jauh lagi, hal ini akan merusak penampilan anda. Berhenti merokok
akan membuat warna kuku lebih menarik dan cantik.
0 Response to "Waspada ! 18 Bahaya Merokok Bagi Kesehatan Yang Mematikan"
Post a Comment
Mohon maaf, jika terjadi pelanggaran yang sudah di tetap kan, kami akan menghapusnya.
Peraturan Berkomentar :
√ Berkomentar lah sesuai dengan artikel di atas
√ Berkomentar lah dengan bahasa yang jelas dan baik
√ Sopan
x Spam
x Link aktif
x Promosi ( iklan )
x Pornografi